CARA MENGATASI TINTA PRINTER INFUS YANG MACET

· Uncategorized
Penulis

mp145 Halo sobat pencinta TEKNOLOGI UPDATE, kali ini saya akan posting tulisan yang tentang gimana cara menghadapi printer yang lagi dapat masalah (printernya lagi galau banget……..).  Kejadian printer yang tintanya lagi macet ada banyak faktor, dan tulisan saya ini memaparkan trik dan tips untuk menanganinya. Mengapa Udara bisa masuk dalam selang infus Canon ?
Udara dalam selang infus Canon di sebabkan oleh adanya celah antara lubang catrid dan karet infus tempat selang infus yang masuk ke dalam catridge. Atau lebih gampangnya, sambungan selang dan catrid “longgar”.  Celah ini terjadi karena lubang catrid tidak sesuai dengan karet, karena pada saat melubangi catrid hanya dengan solder / mata bor yang tidak sesuai dengan diameter karet dan knee infus. Akibatnya, lama-kelamaan udara akan bisa masuk dalam selang infus. Peralatan Untuk Mengatasi Udara Dalam Selang Infus Canon :

  1. Lem UHU
  2. Toolkit Penyedot Catrid Canon

Cara Mengatasi Udara Dalam Selang Infus Canon :

  1. Siapkan Lem UHU (jangan menggunakan Lem ALTECO, dapat merusak plastik)
  2. Ambil Catrid dan jangan lepas selang infusnya.
  3. Lem bagian pinggiran lubang catrid tempat selang masuk, usahakan jangan sampai udara bisa masuk.
  4. Biarkan Lem mengering dulu.
  5. Buka Tutup pernafasan tabung Infus
  6. Siapkan Toolkit Penyedot Catrid Canon, kemudian Pasang Catrid ke Toolkit tersebut.
  7. Pasang SPUIT / Suntikan tanpa jarum ke lubang karet di bagian bawah Toolkit Penyedot Catrid.
  8. Kemudian sedot tintanya sampai udara dalam selang hilang.
  9. Printer sudah Ready.

OK sobat, mungkin cuman itu tips singkat yang sempat saya bagi ke kalian semua, mohon kritik dan sarannya

 

2 Komentar

Comments RSS
    • alambladewa

      sebenarnya nggak ribet sepanjang tangannya mau blepotan tinta, daripada bawa ke t4 servis, kan praktis punya panduan nyang jelas

Tinggalkan Balasan ke cantika calista (@bundahima) Batalkan balasan